Show simple item record

dc.contributor.authorIRAWAN, DONI
dc.date.accessioned2021-02-23T13:13:22Z
dc.date.available2021-02-23T13:13:22Z
dc.date.issued2018-08-24
dc.identifier.urihttp://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/1885
dc.description.abstractKemenkes R.I (2015) menerangkan bahwa 21.47% remaja awal atau setingkat usia sekolah menengah pertama pernah merokok, dan sebanyak 5.1% masih menjadi perokok aktif. MTs Al-hidayah Sukawening berdasarkan laporan masyarakat yang diterima, telah melakukan screening pada peserta didik yang merokok di lingkungan sekolah pada bulan Juli 2017. Hasil tersebut didapatkan 34 siswa dan 5 siswi pernah merokok di lingkungan sekolah. Penelitian bertujuan untuk mengetahui perbedaan pengaruh pelaksanaan pendidikan kesehatan dengan metode pembelajaran didaktif (ceramah) dan sokratik (buzz group) terhadap tingkat pengetahuan mengenai bahaya perilaku merokok pada peserta didik Madrasah Tsanawiyah Al-hidayah Sukawening. Metode penelitian yang digunakan yaitu quassy eksperimen, dengan rancangan penelitian pretest and posttest nonequivalen control group. Sampel pada kelompok (ceramah) dan (buzz group) masing-masing berjumlah 24 responden. Tekhnik pengumpulan data dengan kuesioner. Analisa yang digunakan univariat dan bivariat dengan uji beda wilcoxon, dan untuk membandingkan antara kedua kelompok digunakan uji beda mann-withney. Hasil analisa menunjukan adanya peningkatan pengetahuan mengenai bahaya perilaku merokok menggunakan metode pembelajaran didaktif (ceramah) dengan nilai sig 0.000 (<0.05), dan sokratik (buzz group) dengan nilai sig 0.000 (<0.05). Hasil analisa uji beda mann-withney menunjukan tidak ada perbedaan signifikan antara pelaksanaan pendidikan kesehatan dengan metode pembelajaran didaktif (ceramah) dan sokratik (buzz group) dengan nilai sig 0.190 (>0.05). Berdasarkan hasil penelitian perlu dilakukannya pendidikan kesehatan oleh pihak terkait, dengan pemilihan tekhnik pendidikan kesehatan yang lebih pariatif sehingga sasaran mampu meningkatkan pengetahuan pada suatu masalah.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.subjectRokok, pengetahuan, ceramah, buzz group.en_US
dc.titlePENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN DENGAN METODE PEMBELAJARAN DIDAKTIF(CERAMAH) DAN SOKRATIK (BUZZ GROUP) TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN MENGENAI BAHAYA PERILAKU MEROKOK PADA PESERTA DIDIK MADRASAH TSANAWIYAH AL-HIDAYAH SUKAWENINGen_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record